#884
Ngobrol Bareng dengan H.A.M. Ali Gaffar :
“Meneruskan Pengabdian Sang Ayah”
Data Caleg A.M.Ali Gaffar Click Here
Jakarta-PS. Suatu ketika, H.Andi Muhammad (HAM) Ali Gaffar bertemu dengan beberapa warga kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan. Berbagai topik ia bincangkan. Mulai dari yang berat sampai yang ringan. Bahkan sesekali suara tawa pecah mendengar joke dan humor disela-sela perbincangan mereka. Ali, begitu ia disapa, nampak berbaur akrab dengan para warga itu.
“Pak Ali…jalan-jalan ke rumah kami. Kita makan ikan bakar,” tawar Kaharuddin, seorang warga setempat. Interaksi antara warga dengan Ali begitu cair dan akrab. Begitu juga jika dirinya berkeliling ke desa-desa lainnya.
Agaknya, dunia politik awalnya tak pernah terbayangkan dalam diri seorang Ali. Tapi jejak hidupnya mengalir saja seperti air. Mengingat pada masa itu Ali sudah menikmati keseharian sebagai seorang pengusaha dengan kehidupan yang berkecukupan.
Dan kini namanya pun kian santer disebut-sebut oleh masyarakat di sejumlah wilayah di Sulawesi Selatan. Apalagi setelah dirinya maju sebagai Caleg DPR RI melalui Partai Demokrat nomor urut 3 Dapil Sulsel II (Maros, Pangkep, Barru, Pare-Pare, Soppeng, Wajo, Bone, Sinjai, Bulukumba).
Lebih jauh, pada setiap kesempatan ke daerah tersebut, suami artis cantik Andi Soraya ini tak sungkan berinteraksi dengan warga dari semua lapisan. Membantu warga yang kebetulan kurang beruntung. Bahkan ia larut dengan berbagai aktivitas warga, kongkow-kongkow di kedia kopi, warteg, pasar tradisional, resto dan bahkan bercengkerama dengan para tukang ojek di pengkolan jalan.
Karena itu, nama Ali menjadi “buah bibir” di tengah pergaulan masyarakat sebagai salahsatu calon legsilatif tingkat pusat (DPR-RI) yang dikenal rajin turun ke masyarakat, aktif menyapa warga, keliling kampung, suka menolong. “Biasa aja. Kan mereka adalah saudara kita hanya ada yang kurang beruntung.Apa salahnya kita berbagi,” katanya merendah.
Salah satu tokoh masyarakat Batu-batu, Kabupaten Soppeng Andi Makki mengatakan, Ali Gaffar adalah sosok calon anggota dewan yang benar-benar bisa mewakili rakyat. “Dia dekat dengan rakyat. Tidak ada sekat antara kami. Ini mi sosok wakil rakyat kita di disetujui, ”katanya. Menurut Andi Makki, visi misi yang diusung Ali Gaffar sesuai dengan apa yang diinginkan masyarakat. “Kami bersimpati dengan visi misi dia yang sangat dibutuhkan warga negara,” jelasnya.
Biasanya dimata kalangan pengusaha, dunia politik dianggap hanya menghabiskan waktu, pikiran dan materi. “Saya berpikiran seperti itu pada awalnya,” aku Ali beralasan. Ada beberapa petinggi dan pengurus partai politik (parpol), diakuinya, beberapa kali mengajaknya untuk bergabung. Pendiriannya masih kokoh ingin fokus dengan profesi dan aktivitas usaha dan bisnis saja. Namun perjalanan waktu berkata lain. Ia berubah pikiran dan terjun ke dunia politik.
Ali Gaffar kemudian bergabung dengan Parpol besutan SBY mengikuti pertimbangan keluarga dan sejumlah sahabatnya yang sudah duluan bergabung di beberapa partai politik. “Saya ingin melanjutkan pengabdian almarhum bapak,” ujar Puang Ali (panggilan akrab) yang merupakan putra dari H.A.M.Gaffar Patappe, mantan Bupati Pangkep dan anggota DPR RI. (RM) *